Forum Konsultasi Publik yang di selenggarakan oleh Pemerintah Kota Malang bertempat di Ballroom Hotel Savana (19/1).

Agenda arah dan kebijakan rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Malang 2023 disampaikan oleh Sutiaji, selaku Walikota Malang.

Outlook 2023 yang disampaikan ada beberapa hal, yaitu, pertama, prediksi puncak kebangkitan ekonomi di tingkat pusat dan daerah, kedua, tahun 2023 merupakan tahun terakhir untuk Rencana Pembangungan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Malang, ketiga, tahun 2023 adanya dinamika politik, baik di tingkat nasional maupun daerah menjelang pemilu dan pilkada.

Rancangan awal RKPD 2023 bertemakan Pemantapan Industri Kreatif Melalui Transformasi Digital Dengan Dukungan Infrastruktur Yang Terintegrasi.

Arah kebijakan sendiri yang di sebutkan oleh Sutiaji ada 4 hal, yaitu, peningkatan akses dan kualitas pendidikan, kesehatan dan layanan dasar lainnya, menjaga kestabilan daya beli dan perlindungan sosial, pemantapan industri kreatif masyarakat dan kemandirian sosial ekonomi, terakhir pemulihan ekonomi pasca pandemi.

“Pemerintah harus serius dalam perencanaan ini, agar indikasi-indikasi pencapaian pembangunan Kota Malang mencapai hasil yang terbaik.” kata Asmualik, selaku Wakil Ketua DPRD Kota

Beberapa hal yang masih menjadi kendala Pemkot Malang seperti pengangguran terbuka harus jadi perhatian, agar lonjakan yang terjadi dapat diantisipasi.

Dalam hal kemacetan, misalnya, Kota Malang menempati urutan ke-4 dalam hal tersebut, sehingga strategi antisipasi perlu di perkuat di masa akhir jabatannya.

Problem banjir juga menjadi persoalan belakangan ini, sehingga Pemkot harus berupaya agar Kota Malang bisa bebas banjir. Kondisi drainase menjadi persoalan yang harus menjadi perhatian.

Adapun masalah kesehatan, stunting tak kalah penting dibandingkan lainnya. Ada 1600 balita yang memiliki gizi buruk pada tahun ini. Problem gizi kronis bagi anak tetap harus jadi perhatian pemkot.

sumber://instagram/asmualik.st

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *